Waka II DPRD Batanghari Studi Banding ke DPRD Muaro Jambi, Bahas Pengembangan Sektor Pariwisata

Posted on 2026-01-27 22:18:09 dibaca 49 kali
Radarjambi.co.id-MUAROJAMBI-Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Batanghari, M. Firdaus, melaksanakan kegiatan studi banding ke DPRD Kabupaten Muaro Jambi, dalam rangka memperkuat peran legislatif dalam pengembangan sektor pariwisata daerah, (26/01/26).   Kunjungan kerja tersebut dilakukan sehubungan dengan rencana pelaksanaan konsultasi pimpinan DPRD Kabupaten Batanghari ke Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jambi. Fokus utama konsultasi ini adalah membahas peran strategis DPRD dalam meningkatkan daya tarik pariwisata daerah sebagai salah satu sektor unggulan pembangunan.   Dalam kegiatan studi banding ini, M. Firdaus bersama rombongan menggali berbagai informasi dan pengalaman dari DPRD Kabupaten Muaro Jambi, khususnya terkait dukungan kebijakan, regulasi, serta sinergi antara legislatif dan pemerintah daerah dalam mengembangkan potensi pariwisata lokal.   Menurut M. Firdaus, peran DPRD sangat penting dalam mendorong penguatan sektor pariwisata, baik melalui fungsi legislasi, penganggaran, maupun pengawasan. Dengan adanya studi banding ini, diharapkan DPRD Kabupaten Batanghari dapat memperoleh referensi dan masukan konstruktif guna merumuskan kebijakan yang lebih efektif dan tepat sasaran.   Sementara itu, DPRD Kabupaten Muaro Jambi menyambut baik kunjungan tersebut dan berharap adanya pertukaran gagasan serta kerja sama antardaerah, khususnya dalam upaya memajukan pariwisata yang berkelanjutan dan berbasis potensi lokal.   Melalui kegiatan ini, DPRD Kabupaten Batanghari optimistis dapat memperkuat peran dan kontribusinya dalam mendorong pertumbuhan sektor pariwisata daerah, yang pada akhirnya diharapkan mampu meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.(akd)  
Copyright 2018 Radarjambi.co.id

Alamat: Jl. Kol. Amir Hamzah No. 35 RT. 22 Kelurahan Selamat Kecamatan Danau Sipin Kota Jambi, Jambi.

Telpon: (0741) 668844 / 081366282955/ 085377131818

E-Mail: radarjambi12@gmail.co.id