Warga Berbondong-bondong Saksikan Grand Opening Mall Lippo

Posted on 2016-05-12 11:24:42 dibaca 2561 kali

RADARJAMBI.CO.ID, JAMBI- Satu lagi telah hadir mall terbesar di Kota Jambi, pelaksanaan Grand Opening Mall Lippo Plaza yang dilaksanakan pada pagi hari ini, lapisan masyarakat berbondong-bondong untuk menyaksikan acara grand opening tersebut.

"Kami mau nenggok suasana mall tu bang, katonyo ado bioskop yang samo kayak di WTC, dan sikok lagi kami dak jauh-jauh lagi kalau nak belanjo dimall bang," tuturĂ‚  Iwan salah satu pengunjung dan juga warga masyarakat Talang Banjar.

Sementara itu Tika yang juga salah satu pengunjung menambahkan, dengan kehadiran salah satu mall terbesar sangat membantu warga masyarakat yang untuk berbelanja, tidak terpstok dengan satu mall saja.

"Ini sudah sangat bagus bang, suasana mall juga terasa adem pada saat kita berbelanja, apalagi saya selaku ibu rumah tangga jadi kalau mau berbelanjakan sudah dekat karena mall dekat dengan tempat tinggal kami bang," tuturnya.

Reporter: Chandra
Editor: Gustav

Copyright 2018 Radarjambi.co.id