PDIP Lakukan Fit And Proper Tes Kandidat Bakal Calon Gubernur Jambi

Kamis, 20 Februari 2020 - 19:40:45


Ketua DPIP  Jambi Edi Purwanto
Ketua DPIP Jambi Edi Purwanto /

radarjambi.co.id-JAMBI-Kamis (20/2) DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Provinsi Jambi melaksanakan fit and proper tes untuk kandidat yang mendaftar sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur jambi di kantor DPD PDIP Provinsi Jambi.

Ketua DPD PDIP Provinsi Jambi, Edi Purwanto mengatakan fit and proper tes merupakan tahapan kedua setelah kandidat mendaftar kemudian sosialisasi ke masyarakat, meningkatkan elektabilitas dan melihat hasil survei.

"Nah hari ini tahapan kedua kita fit and proper tes, tanya tentang visi misi nya seperti apa kemudian visi kebangsaannya seperti apa dan visi kerakyatannya seperti apa, termasuk juga di dalamnya tentang lingkungan," ujar Edi Purwanto.

Kata Edi, PDIP sudah mengkampanyekan cinta bumi dengan beberapa hal seperti menanam pohon dan sebagainya.

Maka salah satu yang akan menjadi penentu kandidat akan diusung adalah bagaimana komitmen calon gubernur dan wakil gubernur menangani Peti, ilegal drilling dan sungai Batanghari bersih tanpa pencemaran.

"Intinya adalah bagaimana kita merebut kekuasaan politik ini dengan cara yang baik, dan dapat ridho dari Allah SWT. Dan ini insyaallah akan baik kepada masyarakatnya sendiri," ungkap Ketua DPRD Provinsi Jambi itu.

Selain itu, PDIP juga meminta komitmen kandidat untuk berpasangan dengan kader PDIP.

Edi menuturkan setelah fit and proper tes hasilnya akan dibawa ke DPP, kemudian DPP akan memberikan rekomendasi.

Setelah itu baru DPD akan melakukan Rakerda khusus untuk memberitahu kader mana yang akan diusung kemudian akan dilakukan kampanye selama 72 hari.

Selanjutnya, kandidat bakal calon Gubernur Jambi, Bakri menjadi yang pertama dalam melaksanakan fit and proper tes ini. Bakri mengatakan saat didalam ruangan bahwa dirinya siap melaksanakan apa yang diinginkan partai terutama soal menyodorkan kadernya.

"Fit and proper tes ini urutan pertama mendaftar terakhir, Alhamdulillah keistimewaan mudah-mudahan ini tanda-tanda baik PAN bersama PDIP bisa bersama-sama berjuang," ucap Bakri usai keluar ruangan.

Bakri menceritakan bahwa fit and proper tes dilaksanakan secara singkat, santai dan tepat. Dirinya memberi apresiasi terhadap fit and proper tes ini karena bukan hanya bicara teknis namun bicara bagaimana dan apa yang dilakukan membangun Jambi yang lebih baik.

Selain dirinya terdapat pula kandidat Jefri Amas Hutagalung yang melaksanakan fit and proper tes setelah Bakri. (rvi)

 

 

Editor  :  Ansory S